Image Source :
Rony Dozer sempat berujar bahwa penyakit kaki bengkak yang dideritanya merupakan kiriman mistis seseorang. Namun ketika periksakan kaki ke medis, begini diagnose dokter.
“Diagnosa dari dokter selulitis atau peradangan di seputar kaki ditandai dengan bengkak memerah, sirkulasi darah tidak lancar. Ya awalnya tahun 2014 kaki kanan nggak bengkak tiba-tiba bengkak terus memerah, meriang 39 derajat sampai bedrest opname masuk rumah sakit. Menurut dokter ini peradagangan, buang cairan di rumah sakit, kurang lebih seminggu keluar rumah sakit kempes kaki saya,” ungkap Rony Dozer ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan Rabu (22/1).
Didiagnosa menderita penyakit selulitis atau peradangan, setelah kemps Roni Dozer yang kembali sibuk berkegiatan diserang penyakit dengan gejala yang sama. Merasa kondisi naik turun, selama lima tahun, komedian itu bolak-balik rumah sakit.
BACA JUGA, Emosian Pasca Diserang Penyakit Aneh, Istri Rony Dozer Sempat Berulangkali Minta Cerai
“Aktivitas kembali di pertengahan tahun 2015, gejala sama bengkak, merah, bahkan ada luka bakar parah. Dokter bilang lagi selulitis. Saya juga diperiksa jantung, ginjal, liver semua aman, cuma kolesterol jaga makan akhirnya kempes lagi. Saya kembali syuting kecapekan kena tipes, gejalanya bengkak panas tinggi, hampir sama. Sampai tahun 2018, saya nggak masuk rumah sakit. Sekarang sudah aman dan sehat, eh saya malah jatoh. Saya di rumah sakit sama lagi penyakitnya,” terang Roni Dozer.
Lelah bolak-balik ke rumah sakit karena kaki bengkak datang dan pergi, Rony Dozer lakukan terapi herbal untuk fisik dan psikis. Tak hanya pengobatan kaki, Rony Dozer juga harus membenahi emosional dan auranya agar lebih positif. O gun/ana