Duka mendalam tengah dialami penyanyi sekaligus politisi Tere. Sang ibu tercinta, Lersiana Purba menghembuskan nafas terakhirnya pada Senin (16/04) lalu. Sebelumnya ibunda Tere sempat dirawat di Rumah Sakit Fatmawati selama 40 hari.
Tapi, penyakit kanker rahim yang diderita sudah menjalar ke seluruh organ tubuh hingga nyawa sang bunda nggak bisa tertolong lagi. Tere pun dengan setia mendampingi sang ibunda hingga detik terakhirnya.
"Sampai di detik-detik terakhir Mama akan wafat, Tere terus nguatin mama, dengan ngomong 'Mama pasti kuat, Mama pasti sembuh, kalau sudah sembuh nanti kita jalan-jalan'," tutur kakak Tere, Desy Wandiyati di Rumah Duka Rumah Sakit PGI Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (17/04).
Desy menjelaskan, sang ibunda memang sudah lama sakit. Penyakit sudah menggeorgoti tubuh Lersiana sejak ia lumpuh karena kecelakaan mobil pada 1989.
Selain itu, Desy juga menjelaskan bahwa sebelum dimakamkan di TPU Tanah Kusir akan dilakukan upacara adat untuk pemakamannya.
**'Mama pasti kuat, Mama pasti sembuh'**
"Nanti dibuat acara dalam prosesi Batak, rapat keluarga Martonggoraja sebelum besok pemberangkatan untuk dimakamkan di TPU Tanah Kusir," tuturnya. (cumicumi@Vin)