Image Source :
Ada Marshanda dan Mama Inez.
Belum resmi menjadi ibu sambung, nyatanya Sienna Ameerah Kasyafani sudah memiliki kedekatan dengan Nesyana Ayu Nabila (Inez), calon istri Ben Kasyafani. Bahkan saking akrabnya, anak dari Ben dan Marshanda itu sudah memanggil calon ibunya dengan sebutan Mama.
“Dia sudah panggil Inez mama, nggak diajarin karena aku pengennya natural saja semuanya,” ungkap Ben kepada awak media ketika ditemui di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (20/7).
Pertama kali mendengar hal tersebut, jujur saja Ben sangat terkejut. Ia tak menyangka buah hati tercintanya dapat bersikap seekspresif itu.
“Kaget juga sih aku, dan akhirnya ya lihat-lihatan gitu sama Inez,” cerita Ben.
Ben menyebut semua ini adalah pertanda baik dari Tuhan, untuk pernikahan keduanya yang akan berlangsung 30 Juli mendatang. O ran/dsa
Lihat juga cerita keluarga kecil Anang dalam konten khusus Keluarga A5.
BACA JUGA, 5 Fakta Menarik Perjalanan Karier Joe Taslim!