Image Source :
Sabtu (3/12) kemarin, adalah perjalanan pertama Shireen Sungkar ke kota Malang, Jawa Timur, pasca melahirkan anak-anaknya. Diakuinya, ini adalah perjalanan yang sangat ribet lantaran anak-anaknya rewel dan banyak bawa barang.
Adam dan Hawwa rewel rupanya karena kecapekan dan terlalu lama di perjalanan. Pasalnya, Winsu dan Shireen harus landing di Surabaya akibat cuaca buruk di Malang.
Baca juga, Catatan Cumi 2016: Cari Meme Kocak? Semua Ada di Sini!
“Nah, sekarang baby-nya sudah 4 bulan, jadi aku bawa deh ke sini juga. Jadi ya senang saja dibawa, besokan acara besarnya. Sebenarnya sih aku nggak mau bawa (anak), karena kayak tadi saja kita harus landing-nya di Surabaya, karena Malangnya tidak bisa landing, cuaca buruk, terus anaknya nangis-nangis karena sudah kecapekan kan. Terus dari Surabaya naik bus lagi jadi kayaknya Malang jauh banget gitu padahal kan dekat ya,” kata Shireen saat bincang dengan cumicumi.com di Malang, Jawa timur.
Namun jika ditinggal, istri Teuku Wisnu ini tidak tega lantaran putri kecilnya masih menyusui. Oleh karena itu, ia dan sang suami mengajak dua anak mereka sekalian liburan di Malang.
“Aku nggak tega ninggalinnya karena anak aku masih menyusui. Kasihan saja kalau ditinggal. Ya sudah di ajak sekalian liburan di Malang. Lumayan bawa alat perangnya banyak banget. Kalau sama Adam sih sudah sering, tapi kalau sama Hawa, iya baru pertama kali,” tutupnya. O ian/nov
Lihat Juga Episode Terbaru Keluarga A5 di Bawah Ini!