Image Source :
James Matthews resmi menikah dengan adik Kate Middleton, Pippa Middleton. Pernikahan mereka digelar di Gereja St. Mark, Inggris. Tak banyak yang tahu tentang sosok James Matthews.
Orang bertanya-tanya siapa sebenarnya pria tersebut hingga bisa menjadi adik ipar Kate Middleton? Berikut 5 fakta seputar James Matthews, adik ipar Kate Middleton:
Bukan dari Keluarga Kerajaan
James Matthews bukan pria yang memiliki darah biru, namun keluarganya cukup terpandang di Inggris. Mereka memiliki hotel mewah di Karibia dan ibunya adalah seorang seniman.
Suka Olahraga
James adalah tipe pria yang suka menghabiskan waktu dengan berolahraga, terutama ski. Saat masih pacaran, ia sering mengajak Pippa menuju Norwegia untuk bermain ski. Sebelumnya James merupakan seorang pembalap. Ia pernah ikut British Formula 3 Championship dan sempat menang di British Formula Renault Championship di tahun 1994.
Sekolah di Tempat Pangeran William dan Harry
James menempuh pendidikan sekolah bergengsi khusus laki-laki di Eton College, di Windsor, Inggris. Sekolah itu juga menjadi tempat Pangeran William dan Harry menempuh pendidikan. Maka dari itu, tak heran kalau James dan kakak iparnya, Pangeran William, terlihat sangat akrab.
Putus Nyambung
James dan Pippa bertemu pertama kali pada tahun 2006 di Pulau Karibia. Mereka sempat menjalin hubungan percintaan di tahun 2012, namun jalinan kasih keduanya kandas di tengah jalan. Pippa sempat move on dan menjalin hubungan dengan Nico Jackson. Namun dua tahun kemudian Pippa putus dengan Nico dan tujuh bukan kemudian ia kembali ke pelukan James hingga akhirnya dilamar pada Juli 2016.
Saudaranya Hilang di Gunung Everest
Saudara laki-laki James selain Spencer yakni Michael, meninggal dengan tragis. Di usia yang terbilang muda yakni 22 tahun, saudara James menghilang saat tengah menuruni puncak Gunung Everest. Keluarga James pun mendirikan Michael Matthews Foundation, yakni membangun sekolah di tempat terpencil sebagai memorialnya. O edi/berbagai sumber