logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 6 tahun yang lalu

5 Hal Menarik di Akad Nikah Panji Trihatmodjo dan Varsha Strauss

Image Source :

































Panji Trihatmodjo dan Varsha Strauss resmi menjadi pasangan suami istri setelah menggelar akad nikah di kawasan Cendana, Jakarta Pusat, Jumat (3/8). Menikahi wanita bule, banyak hal menarik yang tertangkap dari prosesi yang mengusung adat Jawa tersebut.

Kejadian menarik apa saja yang terlihat saat cucu Soeharto itu menikahi Varsha? Berikut, cumicumi.com berikan ulasannya.

Keluarga Varsha Ikuti Adat Jawa

panji-trihatmodjo-7.jpg

Akad nikah Panji Trihatmodjo dan Varsha Strauss kental dengan adat Jawa, dan prosesinya lengkap dari awal sampai akhir. Meski keluarga sang mempelai wanita datang dari Amerika dan juga masih berdarah Italia, namun mereka mau mengikuti keseluruhan prosesinya.

Bukan hanya Varsha yang berkebaya, seluruh keluarganya pun tampil dengan busana Jawa. Ibu dan kakak perempuannya, Nita Strauss, juga mengenakan kebaya dan kain batik. Sementara ayahnya, James Strauss, tampil gagal memakai beskap hitam dan belangkon.

Ayah Varsha Mualaf

panji-trihatmodjo-4.jpg

Dengan adanya akad nikah, yakni pengucapan ijab kabul, maka pernikahan Panji Trihatmodjo dan Varsha Strauss digelar secara Islam. Meski tak diketahui kapan tepatnya, Varsha sudah tentu harus masuk Islam dahulu sebelum menikah. Namun yang mengejutkan, yang menjadi walinya adalah ayah kandung Varsha sendiri, James Strauss.

Lantaran syarat menjadi wali nikah haruslah beragama Islam, maka diduga ayah Varsha juga seorang mualaf. Bukti bahwa sang ayah sudah beragama Islam, ia membaca kalimat syahadat dan sejumlah bacaan dalam bahasa Arab sebelum ijab kabu.

Akad Bahasa Inggris

panji-trihatmodjo-5.jpg

Menikahi Varsha Strauss yang seorang bule, maka ijab kabul digelar dalam bahasa Inggris. Ayah Varsha, James Strauss, mengucap ijab dengan sedikit terbata sambil menggenggam erat tangan Panji Trihatmodjo. Meski dalam bahasa Inggris, Panji mengucap kabul dengan lancar tanpa pengulangan.

BACA JUGA, Keluarga Cendana Bahagia, Panji Trihatmodjo Resmi Nikahi Varsha Strauss

Halimah Hadir di Cendana

panji-trihatmodjo-6.jpg

Ibunda Panji Trihatmodjo, Halimah Agustina Kamil, sudah bercerai dengan Bambang Trihatmodjo sejak 2010 lalu. Namun, ia selalu hadir di Cendana untuk mendampingin mantan suaminya dalam setiap prosesi yang digelar.

Saat siraman Panji, Halimah duduk berdampingan dengan Bambang, dan keduanya terlihat serasi. Begitupun saat akad nikah, Halimah dan Bambang kembali berdampingan menyaksikan putra mereka menikah. Bahkan, meski bukan bagian keluarga Cendana lagi, Halimah tetap ikut dalam foto keluarga di pelaminan.

Di Mana Mayangsari?

mayangsari-1.jpg

Keberadaan Mayangsari, istri Bambang Trihatmodjo setelah bercerai dari Halimah Agustina Kamil, dipertanyakan. Pasalnya, saat acara siraman juga akad nikah Panji Trihatmodjo dan Varsha Strauss, sosok Mayangsari tak sekalipun tertangkap kamera.

Banyak yang menduga Mayangsari tak hadir di pernikahan anak tirinya tersebut. Hal tersebut tentu menjadi teka-teki, mengingat pelantun Harus Malam Ini itu sudah menjadi bagian dari keluarga Cendana, bahkan kabarnya sudah diterima baik oleh keluarga penguasa di rezim Orde Baru itu.

Jika benar Mayang tak hadir, bisa jadi ia masih dendam pada Panji. Pasalnya, 12 tahun lalu Panji pernah datangi rumah Mayangsari. Diduga tak terima ayahnya berselingkuh, Panji meninju Bambang sendiri hingga lebam. O fie/berbagai sumber

related articles
Jadi Mantu Keluarga Cendana, Mayangsari Disebut Tak Akan Dapat Warisan Bambang Trihatmodjo

  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu
Idap Sakit Diabetes, Panji Petualang Jadi Lebih Religius

  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu
Idap Sakit Parah, Panji Petualang: Saya Jarang Shalat

  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu