logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 5 tahun yang lalu

Panggil Suster ke Rumah, Raditya Dika Belajar 5 Hal Ini Agar Luwes Urus Anak

Image Source :

































Setelah anak Alinea Ava Nasution lahir ke dunia, Raditya Dika terlihat punya setumpuk kegiatan baru. Menyandang status sebagai papa baru, Radit tak hanya tunjukkan aksi lucu dan aneh, tetapi juga tunjukkan perjuangan mengurus anak.

Seperti apa usaha keras Raditya Dika belajar merawat bayi perempuannya? Benarkah Radit belajar teori dan praktik dari seorang suster profesional? Berikut cumicumi.com coba merangkumnya.

Ganti Popok

Radit-1.jpg

Baru beberapa hari lahir ke dunia, baby Alea yang rajin minum ASI menjadi bolak-balik pipis dan BAB cukup sering. Kalau sudah begini, maka Raditya Dika harus belajar mengganti popok. Datangkan suster dari rumah sakit, Radit melihat bagaimana tata cara mengganti popok si anak.

Jemur Bayi

Radit-2.jpg

Tak hanya ganti popok, Radit juga diajarkan tata cara menjemur bayi. Tak boleh lebih dari setengah sembilan pagi, putri Radit harus dapatkan sinar matahari yang sehat. Tak perlu dibawa keluar rumah, baby Alea bisa dijemur lewat jendela besar di kamarnya.

Pijat Bayi

Radit-3.jpg

Selesai belajar soal ganti popok dan menjemur bayi, Radit juga harus manjakan baby Alea dengan pijatan lembut. Radit mendampingi putri kecilnya yang sedang mendapat pijat dari suster tercinta. Sempat menangis di awal sesi pijat, baby Alea langsung anteng ketika suster mulai memijat dari posisi terlentang hingga tengkurap. Raditya sempat terkejut melihat keahlian sang suster memijat anaknya.

Mandikan Bayi

Radit-4.jpg

Selain belajar teknik memijat, Radit juga melihat proses mandikan baby Alea. Gunakan air hangat untuk mandi, baby Alea belum boleh dimasukkan ke bak mandi. Menunggu tali pusernya lepas, anak Radit dan Anissa Aziza itu hanya dibasuh dengan menggunakan handuk kecil hangat.

Gendong Bayi

Radit-5.jpg

Anak sudah beberapa hari lahir, teknik gendong bayi Radit belum juga mahir. Belajar tentang cara menggendong, Radit terlihat tegang mencoba berbagai posisi gendong bayi. Karena belum luwes menggendong, Radit berulang kali salah letakkan posisi tangan. Bahkan Radit juga terlihat takut diminta coba beberapa posisi gendong anak. O ana/berbagai sumber

related articles
Gugatan Cerai Baim Wong Dikabulkan, Paula Verhoeven Terbukti Selingkuh?

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu
Pengacara Hotma Sitompul Dikabarkan Meninggal Dunia

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu
Respon Keluarga Soal Isu Karya Titiek Puspa Dijadikan Warisan Budaya

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu