logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 3 tahun yang lalu

Sindir Atta Halilintar, Uus Disentil Balik Netizen: Hati-hati Dalam Berucap!

Image Source :

































Komedian kontroversial, Uus belakangan ini menghebohkan dunia maya dengan unggahannya yang diduga menyindir Atta Halilintar.

Tak lama sebelum unggahan tersebut, video lawas Uus yang blak-blakan menyatakan ketidaksukaannya pada konten karya suami Aurel Hermansyah itu juga sempat menjadi perbincangan panas.

Menilik Instagram, Uus menuliskan kalimat, "Konten duit ya pengikutnya cuma bisa nilai orang dari duit. Udah gitu aja."

53316-uus.jpg

Di bagian caption, bintang film Imperfect ini menuliskan kalimat, "Ayo sini gue jabanin."

Uus memang tidak menyebut Atta Halilintar secara langsung. Namun apa yang ditulisnya membuat warganet yakin sosok yang dimaksud komika 31 tahun itu adalah Atta.

Unggahan Uus mengenai Atta Halilintar pun ramai ditanggapi warganet rekan artis. Rekan artis seperti Deddy Corbuzier, Tretan Muslim, Syamsir Alam dan lainnya menanggapi unggahan Uus dengan candaan.

w644k.jpg

Namun tidak demikian dengan sebagian besar warganet. Banyak netizen yang tak bersimpati dengan sikap yang ditunjukkan Uus terhadap Atta Halilintar.

Banyak netizen yang heran mengapa Uus begitu menunjukkan ketidaksukaannya terhadap Atta Halilintar. Apalagi, Atta sendiri tak menanggapi atau terpancing dengan komentar Uus.

"Bener sih, tapi konten lucu-lucuan lo sekarang kebanyakan ngomongin kejelekan orang," sindir salah satu akun netizen.

"Heran gue sama ini orang (Uus) merasa konten-konten dia berkelas padahal sama aja. Gw bukan fans Atta tapi dia lebih ber-attitude sih, daripada ngurusin hidup orang," ujar netizen lain.

"Padahal Atta aja stay cool, kok lu ketar-ketir sekarang. Sudahlah fokus karya masing-masaing aja Us, enggak usah nyenggol orang," imbuh netizen lainnya.

"Menghargai sesama konten kreator, toh kalau memang enggak suka tinggal diam tanpa harus menjelekan satu sama lain," timpal netizen lainnya.

Sementara netizen lain mengingatkan Uus agar jangan terlalu sombong.

"Tidak pernah belajar dari kesalahan, kadang mulut bisa jadi pemicu kehancuran," komentar seorang netizen.

"Hati-hati dalam berucap, enggak selamanya kita berada di atas," ujar netizen lainnya. (WS)

Sumber instagram/@attahalilintar/@uusbiasaaja

related articles
Thariq Halilintar Bongkar Perilaku Aaliyah Massaid Selama Masa Kehamilan

  • Hot News
  • 11 jam yang lalu
Kebahagiaan Atta Halilintar Berhasil Bangun Masjid Kelima di Bulan Ramadhan

  • Hot News
  • 1 bulan yang lalu
Aaliyah Massaid & Thariq Halilintar Gelar Gender Reveal, Reaksi Atta jadi Sorotan

  • Hot News
  • 1 bulan yang lalu