logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 3 tahun yang lalu

Hobi Belajar, Prilly Latuconsina Mantap Lanjutkan Pendidikan S2

Image Source :

































Belum lama menyelesaikan pendidikan S1, Prilly Latuconsina dikabarkan tengah mempersiapkan diri untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang S2. Siapa sangka, aktris muda ini memiliki alasan yang unik ingin segera melanjutkan pendidikannya tersebut.

Melalui akun Youtube miliknya, Prilly Latuconsina  mengaku bahwa dirinya sudah melakukan pendaftaran untuk melanjutkan pendidikannya di salah satu Universitas. Sayangnya, artis 25 tahun ini memilih untuk belum mau mengungkapkan dimana dirinya akan melanjutkan studinya.

"Sebelum datang ke rumah kak Tasyi (kembaran Tasya Farasya) aku habis meeting untuk buat essay. Untuk aku submit, aku daftar S2," ujar Prilly di Kanal YouTube Prilly Latuconsina.

"Pokoknya di salah satu kampus impian aku lah," sambungnya.


Dalam videonya, Prilly sempat mengungkapkan alasan dirinya mengambil pendidikan S2 lantaran mengaku sangat menyukai belajar.Menurutnya,  sesukses apapun dirinya saat ini, pendidikan baginya adalah yang nomor satu.

"Nah untuk masuk kampus itukan susah jadi persiapannya harus dari sekarang. Jadi aku kaya tiap hari tuh kerjaan aku les lagi. Karena aku suka belajar banget. Dulu waktu sekolah suka banget matematika gitu-gitu," jelas Prilly.

Sebelumnya, perempuan yang mengakuisisi Persikota Tangerang ini sempat mengaku jika dirinya kewalahan karena harus membagi waktu antara kesibukannya di dunia hiburan dengan pendidikan S1-nya kemarin.

Kendati demikian, hal tersebut tak bisa mengurangi keinginan Prilly untuk tetap melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi. Apalagi dirinya memiliki kebiasaan belajar dari jam satu malam, hingga pukul tiga subuh.(ND)


cr image: Instagram @prillylatuconsina96

related articles
Keren, Prilly Latuconsina Bagikan Momen Saat Mengajar jadi Dosen

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu
Respon Prilly Latuconsina Soal Rencana Menikah Usai Dapat Bunga dari Shenina & Angga Yunanda

  • Hot News
  • 2 bulan yang lalu
Dapat Buket Bunga, Prilly Latuconsina Siap Menyusul Angga Yunanda & Shenina?

  • Hot News
  • 2 bulan yang lalu