Image Source : youtube.com/@DoaIbuSelamanya
Beberapa saat yang lalu, netizen Indonesia sempat dihebohkan dengan aksi Keisya Levronka yang dinilai tidak beretika saat tampil di acara podcast milik Marlo Ernesto. Imbasnya, Keisya pun habis mendapatkan hujatan dan cibiran dari masyarakat luas.
Rupanya, tak hanya aksi Keisya saja yang menjadi sorotan masyarakat. Karena, banyak pihak yang justru menyalahkan Marlo Ernesto yang seakan tidak bisa menjaga martabat bintang tamunya tersebut.
Ketika ditanya mengenai hal ini dalam podcast miliknya dengan Marco saudara laki-lakinya, Marlo pun tidak membantah hal ini. Karena baginya ia tidak menunjukkan karakter pewawancara yang baik pada kesempatan tersebut.
Baca Juga : Keisya Levronka Panen Cibiran Usai Dianggap Tak Sopan di Podcast Marlo
"Jadi sebelumnya gua mau minta maaf kalau misalkan ada yang ngerasa bahwa gua itu kurang professional dan gua setuju juga," ujar Marlo Ernesto dalam video yang diunggah kanal Youtube Doa Ibu Selamanya (30/7/2023)
"Gua juga ngerasa bersalah, gua tau, harusnya kalau gua professional gua tuh bisa membuat narasumbernya terlihat baik-baik aja dimata publik" lanjutnya
Marlo Ernesto pun enggan berlindung dibalik anggapan yang berbunyi setiap pewawancara memiliki gaya tersendiri.
"Emang mungkin cara bertanya gua dan cara interview gua tuh gak seperti orang-orang lain gitu," tutur Marlo
"Mungkin setiap interviewer punya caranya tersendiri gitu loh, tapi kalau bilang gua gak professional pada pekerjaan, iya mungkin, karena gua gak mau membela diri gua gituloh, di momen itu mungkin gak professional" tambahnya lagi
Baca Juga : Imbas Sikap Nyeleneh Keisya Levronka di Podcast Marlo, Sang Ibu Dirujak Netizen
Pada kesempatan ini, Marlo juga mengaku bahwa Keisya telah meminta maaf kepadanya. Namun, hingga kini Marlo belum membalas permintaan maaf tersebut demi menghindari kesalahpahaman yang berlanjut.
"Gini, gue belum bales," ungkapnya
"Jadi, gue kayak nanti deh, biar gue tunggu ini calm down dulu, baru gue balas. Jangan lagi ricuh-ricuhnya, kita malah ngobrol lagi, malah ada miskom lagi, dan jadi hal yang kita nggak mau," pungkasnya (FR)