logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu

Sempat Diundur, Yuki Kato Penuhi Panggilan Bareskrim Terkait Judi Online

Image Source : Instagram

































Kasus prmosi judi online yang menyeret nama sederet artis dan public figure memang tengah menjadi perhatian public. Menyusul Wulan Guritno, aktris muda Yuki Kato kabarnya juga telah dipanggil untuk memberikan kesaksian.

Pada Sabtu (23/9), Yuki Kato diketahui telah memenuhi panggilan Bareskrim terkait kasus promosi judi online. Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar membenarkan terkait pemeriksaan terhadap Yuki Kato.

Baca Juga: Jalani Pemeriksaan Polisi Selama 7 Jam, Ini Komentar Wulan Guritno

"Kami informasikan bahwa benar pada hari ini Sabtu 23 September 2023, telah dilakukan pemeriksaan atau klarifikasi kepada saudari Yuki Kato terkait dugaan endorsement situs yang diduga sebagai website judi online," ungkap Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar.

Disebutkan jika seharusnya pemeriksaan Yuki Kato dilakukan pada Kamis, 21 September 2023. Namun lantaran kesibukkannya, artis berusia 28 tahun ini meminta diundur hingga tanggal 23 September 2023 kemarin.

Yuki Kato membenarkan kedatangannya ke Bareskrim Mabes Polri untuk memberikan keterangan ke penyidik. Artis keturunan Jepang-Indonesia dicecar 23 pertanyaan dari kepolisian terkait promosi judi online selama menjalani pemeriksaan kurang lebih 4 jam.

"Pokoknya aku datang ke sini membantu teman-teman penyidik di bidang kepolisian untuk memberikan keterangan yang dibutuhkan oleh teman-teman penyidik. Sebagai Warga Negara Indonesia yang baik, pasti aku ingin memberikan semua yang aku bisa," kata Yuki Kato.

"Terus kenapa berlangsungnya di weekend, itu karena kemarin sebenarnya dipanggil pas hari weekdays, tapi kebetulan jadwal aku tidak bisa. Terus sangat berbaik hati bisa dilaksanakan di weekend ini," sambungnya. (ND)

related articles
Yuki Kato Diduga jadi Korban Pecah Kaca Mobil, Satu HP Dilaporkan Raib

  • Hot News
  • 3 bulan yang lalu
Dimakamkan secara Katolik, Putri Nurul Arifin 'Ditemani' Rokok & Air 6 Liter

  • Cumi Celebs
  • 3 tahun yang lalu
Yukinobu Defretes Viral Video Asusila, Ayah Sakit & Ibu Menangis Histeris

  • Cumi Celebs
  • 3 tahun yang lalu