logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu

Disebut Mirip Tukang Semir Oleh Nikita Mirzani, Vadel Badjideh Berikan Komentar Mengejutkan

Image Source : instagram.com/vadelbadjideh

































Konflik antara Nikita Mirzani dan putrinya Lolly memang telah menjadi perhatian publik sejak pertengahan tahun 2023. Parahnya, orang-orang sekitar Lolly kini ikut terseret dalam banyaknya cibiran dan ejekan yang keluar dari mulut sang ibu. Vadel Badjideh contohnya, kekasih Lolly ini bahkan disebut 'buluk' dan 'mirip tukang semir' oleh Niki.

Meski lama bungkam dan enggan memberikan komentarnya terhadap ejekan ini, Vadel Badjideh akhirnya angkat bicara dalam podcast KasihPahim unggahan kanal Youtube Finnings. Dalam kesempatan ini, Vadel mengaku dirinya tidak ambil pusing dengan perkataan Nikita. Pasalnya, sejak kecil Vadel memang sering mendapatkan hinaan yang sama.   

Baca Juga : Sang Kekasih Bongkar Alasan Lolly Ogah Pulang ke Indonesia

"Kalau menurut gue sih biasa aja, karena di keluarga gue tuh lebih parah kalau ngata-ngatain. Sehari-hari tuh udah ngecengin (ngata-ngatain) orang, di keluarga gue ya. Mau tukang semir mau apa tuh kecil, biasa kalau bagi gue," ujar Vadel Badjideh dalam video unggahan Finnings (29/9)

Tak hanya itu, Vadel juga mengaku bahwa ia enggan untuk menghina balik Nikita Mirzani. Karena baginya, sebagai kekasih dari Lolly sangat tidak pantas baginya untuk menghina orang yang melahirkannya.

"Makanya gue anggap biasa aja kalau itu, emang dia ibunya Lolly dan gue emang harus hormat sama dia, walaupun ya emang dia ngatain gue. Kan mau gimana pun dia ibunya pacar gue. Jadi, ya udah gue nggak balas apa-apa, ya gue diam," pungkasnya (FR)

related articles
Ini Alasan Reza Gladys Santai Tanggapi Gugatan Rp100 Miliar Pihak Nikita Mirzani

  • Hot News
  • 23 jam yang lalu
Nikita Mirzani Tanggapi Usaha Vadel Badjideh yang Masih Harapkan Perdamaian

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu
Berkas Perkara Kembali Diperiksa, Adakah Kemungkinan Nikita Mirzani Bebas?

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu