Image Source : instagram.com/fuji_an
Pada hari Jumat (3/11) selebriti Fujianti Utami
atau yang akrab disapa Fuji baru saja merayakan pesta ulang tahun ke-21 nya.
Pada pesta yang digelar mewah ini, tidak hanya dihadiri oleh para anggota
keluarga tercinta, tetapi juga kerabat dekatnya di dunia hiburan. Tetapi, semegah
dan meriah apapun pest aini, pastinya terdapat sebuat kekosongan dalam hati
Fuji, karena bagaimanapun pesta ini tidak dihadiri oleh kedua orang sosok yang
sangat ia cintai. Seperti yang kita ketahui, kakak sulung Fuji, Bibi Ardiansyah
dan sang istri, Vanessa Angel telah menutup mata dua tahun yang lalu.
Namun, Fuji pun tak kehabisan akal dalam menyertakan kehadiran Bibi dan Vanessa dalam pesta ulang tahunnya. Pasalnya, dalam sebuah potret keluarga yang ia diabadikannya dalam acara ulang tahun ini, ia menyertakannya Vanessa dan Bibi. Tak hanya itu, ia pun menuliskan pesan pilu dalam kolom caption unggahan ini.
"Sudah 2 tahun berlalu semenjak kalian meninggalkanku" tulis Fuji (4/11)
Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun ke-21 Fuji Tampil Memesona dalam Balutan Serba Hitam
Dalam unggahan ini terlihat Bibi dan Vanessa tampak berfoto bersama Fuji, Haji Faisal, Ibu Dewi, Frans, serta Fadly dengan mengenakan pakaian yang senada.
Sontak, kolom komentar unggahan ini pun langsung dibanjiri oleh warganet. Mereka pun memberikan ucapan-ucapan penyemangat baginya, serta memanjatkan doa untuk Vanessa dan Bibi.
"mereka masih ada, ti, ikut membersamai semua proses yang terjadi di hidup uti" tulis @rem***
"Semangat ya uti sayang, k vanes ama dafebi pasti bangga sama kamu nak" timpal @fan***
"Alfatihah untuk almarhum almarhumah, 2 tahun ini Uti juga ngga berhenti2 buat mereka bangga, adik kecil kesayangan mereka ternyata sehebat ini.. aku percaya, mereka bangga bgt sama kamu ti" sahut @all*** (FR)