logo shopcumi
  • Hot News
  • 1 tahun yang lalu

Menikah Lebih Dulu, Fritz Hutapea Dicecar Uang Pelangkah

Image Source : instagram.com/fritzhutapea

































Pada hari ini (16/9) Fritz Hutapea, putra bungsu pengacara kondang Hotman Paris Hutapea telah resmi menikahi sang kekasih hati, Chen Giovani Soetanto. Acara bahagia ini digelar di Gereja HKBP Rawamangun, Jakarta Timur. Oleh karena itu, Fritz pun diharuskan untuk membayarkan biaya pelangkah kepada kedua kakaknya, Frank Hutapea, dan Felicia Hutapea.

Biaya pelangkah sendiri merupakan sebuah tradisi adat Batak yang dibebankan kepada seorang adik, bila ia menikah lebih dulu daripada kakaknya. Sayangnya, Fritz Hutapea enggan menjelaskan biaya pelangkah apa yang telah disiapkannya untuk kedua kakak tercinta.

"Oh rahasia itu" ujar Fritz Hutapea (16/9)

Karena baginya, jumlah biaya pelangkah yang ia berikan kepada kedua kakanya merupakan masalah pribadi yang tak elok bila diumumkan ke muka publik.

"Kalaupun ada pelangkahnya pun, antara saya dan abang saya" lanjutnya

Baca Juga : Selamat! Fritz Hutapea, Putra Hotman Paris Resmi Menikah

Fritz pun membantah anggapan yang menyebut dirinya telah menyiapkan biaya pelangkah yang bernilai fantastis. Pasalnya, detik ini dirinya belum memiliki harta segudang seperti sang ayah. Ia pun enggan meminta bantuan sang ayah untuk memberikan biaya pelangkah ini.

"Saya masih pengusaha muda nih, belum kaya kayak dia (Hotman Paris), kan saya yang bayar bukan dia, bukan bapak saya" tambahnya lagi

Ketika dimintai komentar akan hal ini, Hotman Paris justru menanggapinya dengan candaan. Lantaran ia menyebut biaya pelangkah ini akan mengurangi jumlah bagian waris milik Fritz.

"Paling mungkin nanti diperhitungkan pada waktu pembagian warisan" ujar Hotman Paris Hutapea (FR)

related articles
Alasan Hotman Paris Pilih Bayar Pakai Cash & Kantongi Uang Puluhan Juta

  • Hot News
  • 4 jam dari sekarang
Klarifikasi Hotman Paris yang Sempat Tawarkan Paula Verhoeven jadi Aspri

  • Hot News
  • 5 hari yang lalu
Paula Verhoeven Ungkap Bukti Tuduhan Perselingkuhan ke Hotman Paris

  • Hot News
  • 6 hari yang lalu