logo shopcumi
  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu

Reaksi Razman Arif Usai Dicabut Sebagai Kuasa Hukum Vadel Badjideh

Image Source : Instagram

































TikTokers Vadel Badjideh saat ini diketahui masih harus menjalani penahan di Polres Metro Jakarta Selatan. Di tengah kasus yang menyeretnya bergulir, keluarga Vadel dikabarkan telah mencabut nama Razman Arif Nasution sebagai kuasa hukum.

Menanggapi keputusan keluarga Vadel Badjideh tersebut, Razman Arif Nasution yang ditemui belum lama ini mengaku terkejut. Pasalnya menurut Razman, keputusan tersebut belum pernah disampaikan secara langsung oleh pihak keluarga Vadel.

"Kaget saya tiba-tiba Martin menyampaikan bahwa Pak Umar sudah mengajukan surat permohonan untuk pencabutan," ungkap Razman Arif, dikutip dari Youtube Cumicumi.

Razman Arif juga menjelaskan bahwa selama menjadi kuasa hukum Vadel Badjideh, dirinya tidka pernah mendapat complain apapun dari keluarga sang klien. Oleh karena itu, Razman mengaku akan mempertimbangkan langkah hukum atau sikap profesional yang akan diambil terkait pencabutan kuasa hukum ini.

"Saya udah bilang dari awal kemarin, saya akan tabrak, tabrak dalam pengertian saya akan ambil sikap. Yang rugi siapa? yang pasti yang rugi seratus persen ya Vadel," tegasnya.

Razman juga menyinggung perjuangannya dalam membela Vadel selama ini, yang menurutnya telah dilakukan dengan maksimal. Pasalnya dia merasa telah memberikan yang terbaik dalam mengawal kasus tersebut.

Di sisi lain, Bintang Badjideh, kakak Vadel, mengungkapkan bahwa pihak keluarga merasa sudah tidak sepemahaman dengan Razman dalam menangani kasus tersebut. Diakui Bintang, fokus keluarga kini lebih kepada agar Vadel bebas dibandingkan harus melaporkan balik Nikita Mirzani ataupun Laura Meizani.

"Alasan kami mencabut surat kuasa kepada Om Razman dan tim, yang pertama ingin memfokuskan ke Vadel, yang kedua menurut kami sudah tidak sepemahaman atau sejalan dengan Om Razman dan tim," ujar Bintang, belum lama ini. (ND)


related articles
Permintaan Penangguhan Keluarga Vadel Badjideh Ditolak Penyidik, Ini Alasannya

  • Hot News
  • 2 hari yang lalu
Keluarga Vadel Badjideh Buka Suara Usai Memecat Razman Arif Sebagai Kuasa Hukum

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu
Hampir Dua Bulan Ditahan, Kapan Vadel Badjideh Akan Jalani Sidang?

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu