Image Source : Instagram
Kabar meninggalnya Titiek Puspa cukup mengejutkan publik. Pasalnya pihak keluarga sempat membantah hoaks yang beredar yang menyebut bahwa artis 87 tahun itu meninggal dunia.
Namun, pada Kamis (10/4), manager Titiek Puspa yaitu Mia membenarkan bahwa sang artis sudah berpulang setelah menjalani perawatan di RS Medistra Jakarta selama beberapa hari.
"Iya, benar eyang baru saja meninggal di pukul 16.25 WIB. Jenazah masih di Medistra," ungkap Mia, kepada awak media.
Kepergian Titiek Puspa pun meninggalkan kesedihan bukan hanya untuk keluarga namun juga rekan-rekannya. Salah satu artis yang turut menyampaikan rasa sedihnya atas meninggalnya Titiek Puspa adalah Rian D'MASIV. Melalui Instagram miliknya, Rian mengunggah foto lawas bersama Titiek Puspa.
"Innalilahi wainnailaihi rajiun Telah berpulang Legenda musik indonesia Eyang @titiekpuspa_official ð Al fatihah," tulis Rian D'MASIV.
Sementara itu, Titiek Puspa dilarikan ke Rumah Sakit Medistra usai pingsan di lokasi syuting salah satu stasiun TV swasta, pada 26 Maret 2025. Diketahui artis yang akrab disapa Eyang Titiek ini mengalami pendarahan otak kiri. Menurut Mia sang manajer, kesehatan artis bernama asli Sudarwati ini menurun imbas kelelahan. (ND)