Image Source :
Baru-baru ini penyanyi cantik Mahalini
mengaku kecewa dengan sikap yang dilakukan seorang Musisi bernama Rama Chan. Pasalnya
lagu 'Sial' yang sempat populer pada tahun kemarin yang diciptakan oleh
Mahalini sendiri, justru dibajak oleh Rama Chan. Lebih mengejutkan, Rama Chan
bahkan menambahkan namanya sebagai pencipta lagu dalam kredit lagu tersebut.
Mahalini membagikan keluhannya melalui unggahan di Instagram Story baru-baru ini. Ia menunjukkan bukti bahwa lagunya diunggah oleh Rama Chan di sebuah platform musik digital, dengan tambahan bahwa Rama Chan memasukkan namanya sebagai pencipta lagu "Sial."
Baca juga: Mahalini Geram Dituding Selingkuhi Rizky Febian, Siap Laporkan Penyebab Hoax
"Capek-capek bikin dibajak org, dinaikin DSP pula, nice bang rama," tulis Mahalini dalam unggahan yang juga diunggah ulang oleh akun @indomusikgram pada Minggu (8/1/2024).
Dalam keluhan panjang lebar di Instagram Story-nya, Mahalini mengungkap fakta bahwa lagu yang diunggah di DSP oleh Rama Chan ternyata juga mencuri karya cover milik orang lain.
"Emang kalo disuruh positif mulu kynya gabole deh wkwk awalnya mikir jangan2 emg dr pihak pengcover AKA Ramadan (nama asli) itu gatau apa2 kali yaa jd niat cover eh dinaikin DSP (digital service provider) dan tambahin sebagai pencipta, uda gitu bukan dia yg nyanyi, malah mencuri coveran org pula huaa menangiesttt," tulis Mahalini dalam unggahan lain.
(Dnd)