Image Source : x
Konser Taylor Swift di Singapura baru saja berlangsung selama 2 malam, sesuai waktu yang dijadwalkan. Sang idola yang telah dinanti kehadirannya di seluruh dunia itupun diketahui hanya memilih Singapura sebagai satu-satunya negara di Asia sebagai persinggahannya di The Era's Tour. Alhasil banyak penggemar dari seluruh asia termasuk Indonesia yang datang ke Singapura guna melihat penampilan pelantun hit single Blank Space tersebut.
Usai konser malam kedua berlangsung, viral di media sosial aksi seorang suami yang rela menghabiskan uang sebesar puluhan juta demi menemani sang istri menyaksikan penampilan Taylor Swift.
Total pengeluaran ini pun diabadikan oleh sang suami melalui custom t-shirt yang dibuatnya. Dalam kaos tersebut, JAKartans dapat melihat segala rincian biaya yang dikeluarkan oleh si suami untuk membahagiakan istrinya. Mulai dari tiket CAT 1 konser Taylor Swift seharga Rp21.500.00, tiket pesawat pulang pergi Rp 7.000.000, sampai oleh-oleh seharga Rp1.000.000 dan outfit istri yang masuk ke dalam 'pembukuan' yang dicetak ke custom t-shirt yang ditandatangani atas nama 'Suami Sayang Istri'.
Konser Taylor Swift di Singapura juga dihadiri sejumlah selebritis Tanah Air mulai dari Shaza Shania hingga Prilly Latuconsina.
(Dindi)