Image Source :
Semua gara-gara ulah para seniornya.
Siapa sangka latah Bopak Castello berbuah rezeki buatnya? Tapi inilah yang terjadi pada sang komedian yang berhasil menembus panggung komedi nasional lewat banyolan plus latahnya itu.
Cerita tentang latah Bopak, diakui berasal dari para seniornya di grup lawak 4 Sekawan. Juga, gara-gara Komeng yang kerap menggodanya, jauh sebelum Bopak terkenal seperti sekarang ini.
“Akhirnya setelah Bopak terjun ke dunia entertain, kekurangan Bopak itu dimainkan dan jadi konsumsi masyarakat. Dan masyarakat tuh suka kalau Bopak dizalimi atau ditakuti kayak gitu. Akhirnya malah jadi nilai jual,” ujarnya di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (4/4).
Disinggung perihal 'dizalimi' Bopak mengaku tak suka. Tapi mau bagaimana lagi, ia terpaksa mengikuti demi tuntutan peran.
“Kalau Bopak kan lebih suka kalau berkomedi itu berkomedi yang verbal, daripada kita main dorong-dorongan atau apa. Jadi lebih ke attitude-lah,” tandasnya. O jaz / kun