Image Source : instagram.com/gilangdirga
Baru-baru ini, telah beredar kabar bahwa selebritis Indonesia, Gilang Dirga telah meninggal dunia. Berita bohong ini dibantah langsung oleh Gilang Dirga melalui media sosial Instagram-nya. Alih-alih marah dengan beredarnya kabar ini, Gilang Dirga justru memberikan tanggapan yang menyentuh
Menurutnya, ia berusaha melihat beredarnya kabar ini dari sudut pandang yang lain. Karena baginya, kabar ini bisa dijadikan pengingat baginya untuk selalu memikirkan amalan ibadahnya agar siap bila dirinya menutup mata nanti.
"Kemarin sempat beredar kabar bahwa saya meninggal. Alhamdulillah saya tidak marah, bahkan cenderung biasa saja. Karena saya mencoba melihat dari sudut pandang yang berbeda. saya coba jelaskan." Tulis Gilang Dirga di media sosial Instagram-nya pada hari Minggu (18/6/2023)
" Setiap makhluk yang bernyawa pasti akan mati. Tinggal bagaimana kita mempersiapkan bekal menuju Sang Maha Cinta." tambahnya
Selain itu, ia berterima kasih dengan pembuat berita bohong ini karena fitnah sifatnya menggugurkan dosa. Yang terpenting baginya adalah, dengan beredarnya kabar ini ia kembali diingatkan akan kematian.
"Fitnah yamg dilancarkan tersebut mungkin adalah caranya Allah untuk menggugurkan dosa-dosa saya dan menerima pahala dari yang memfitnah." lanjutnya
"Ini yang paling penting, ucapan innalillahi wainna ilaihi rojiun saya coba maknai bahwa itu adalah doa dan peringatan untuk saya. Bahwa saya harus "Mati" sebelum Mati." Tambahnya lagi
Ia pun menutup tulisan ini dengan ucapan terima kasih kepada pembuat berita bohong ini.
"Terima Kasih untuk yang sudah membuat hoax tersebut, dan terima kasih untuk yang sudah khawatir. Alhamdulillah. Mari sama-sama mendoakan agar Allah selalu ridho pada kita. Amiinnn" tutupnya (FR)