logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu

Disebut Dapat Perlindungan Dewi Ular Saat Sakit, Ini Reaksi Panji Petualang

Image Source : instagram.com/panjipetualang_real


































Baru-baru ini, kabar kurang mengenakkan telah datang dari Muhammad Panji atau yang lebih akrab dipanggil Panji Petualang. Pawang ular kenamaan ini mengaku dirinya telah mengidap penyakit diabetes yang cukup parah. Parahnya, Panji membeberkan bahwa kesehatan mentalnya sempat terganggu akibat penyakit ini.

Namun, dibalik kabar kurang mengenakkan ini, muncul juga sebuah anggapan yang nyeleneh. Lantaran sempat beredar rumor yang mengatakan Panji mendapatkan perlindungan sesosok dewi ular saat mengidap penyakit ini.

Melihat beredarnya kabar ini, Panji Petualang pun hanya menanggapinya dengan senyuman lebar dan tawa kecil. Apalagi baginya, ia hanya menggantungkan kesehatannya kepada Tuhan Yang Maha Esa, bukan dari hal-hal ghaib.

Baca Juga : Sempat Hilang, Akun Instagram Keisya Levronka Aktif Lagi

"Wallahualam ya bang ya, kalau saya sih yakinnya, pokoknya yang ghaib mah urusan yang ghaib lagi lah gitu" ujar Panji Petualang kepada tim Indigo (17/8/2023)

"Saya mah berserahnya ke Allah aja, kalo dei ular mah ngelindungin, ya kalo disuruh sama Allah ya alhamdulillah gitu, yang jelas mah kalo Panji mah alhamdulillah udah ke Allah aja" tegasnya

Ini bukanlah pertama kalinya Panji Petualang dikait-kaitkan dengan sesosok dewi ular. Beberapa tahun yang lalu, sang ibunda juga sempat membeberkan dirinya sempat bermimpi didatangi dewi ular saat mengandung Panji. (FR)

related articles
Idap Sakit Diabetes, Panji Petualang Jadi Lebih Religius

  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu
Idap Sakit Parah, Panji Petualang: Saya Jarang Shalat

  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu
Panji Gumilang Tegaskan Tak Ada yang Bisa Menutup Al Zaytun

  • Hot News
  • 1 tahun yang lalu