Image Source : instagram.com/inijedar
Christopher Stefanus Budianto alias CSB,
tersangka kasus dugaan penggelapan uang milik Jessica Iskandar telah ditangkap
oleh pihak kepolisian Indonesia atas kerjasama dengan kepolisian Thailand. CSB
pun telah tiba di Tanah Air pada hari Selasa (21/11) silam. Setibanya di
Indonesia, pria yang kerap disapa Steven tersebut langsung disambut dengan
luapan emosi dari Jessica Iskandar dan sang suami, Vincent Verhaag.
Ketika ditemui awak media, pihak kuasa hukum Christopher Stefanus Budianto menegaskan bahwa sang klien sangat terkejut dengan adanya intimidasi verbal yang dilakukan oleh Vincent Verhaag, serta banyaknya awak media yang ikut menyaksikan kepulangannya.
"Semalam pun pada saat penjemputan dia kaget begitu banyak wartawan, begitu banyak diintimidasi secara verbal terutama oleh diduga yang bernama Vincent, yang diduga bernama Vincent ini suami dari si Jessica Iskandar," ujar Togar Situmorang, kuasa hukum Christopher Stefanus Budianto (22/11)
Baca Juga: Kena Bully Usai Teriaki Christopher, Jessica Iskandar Bilang Begini
Tak main-main, Togar Situmorang bahkan menegaskan bahwa tindakan intimidasi tersebut telah menghasilkan luka di psikologis sang klien. Sebagai informasi, dalam video yang dibagikan Jessica Iskandar di media sosial, Vincent memang sempat meneriaki CSB langsung di depan wajahnya.
"Dengan vulgarnya hampir mendekati si posisi Steven. Dia merasa trauma dan merasa keberatan dan dia bilang bang saya gak terima diperlakukan seperti itu, itu dia bilang" tegasnya
Togar Situmorang pun tidak menutup kemungkinan akan menuntut balik pihak Jessica Iskandar. Namun, bukan karena perlakuan Vincent, melainkan dengan adanya pencemaran nama baik yang dilakukan oleh Jedar dengan menyebut Christopher Stefanus sebagai penipu.
"Tadi juga sempet ada permintaan dari Pak Steffanus, bahwa kemungkinan akan melakukan tuntutan balik akibat nama baiknya itu selalu di pojokkan, selalu dibilang seorang penipu, terutama menipu miliaran" pungkasnya (FR)