Image Source : Instagram
"Sekarang aku memilih melewati hari
dengan menikmati saja. Sudah saatnya aku bahagia, ikhlas, ini satu berkah untuk
ibu-ibu di luar sana yang punya cerita sama. Selamat untuk kalian semua yang
masih bisa menggunakan pasal itu. Aku udah selesai," tegas Tsania Marwa.
Ibu dua anak itu mempunyai perasaan dan harapan anak-anaknya saat ini sudah
semakin besar. Tsania Marwa menilai kemampuan kognitif anak-anaknya semakin
berkembang dan pastinya lebih kritis.
"Jadi aku cuma bisa berharap, aku tidak melaporkan bapaknya anak-anak karena jaga psikologis anak-anak dan bapaknya melakukan hal yang sama, sudah itu aja. Kita sama-sama jaga psikologis anak, aku sudah mengalah dan udah menyatakan angkat bendera putih nih. Jadi aku berharap aura dan vibe yang dikasih ke anak-anak juga positif," harap Tsania Marwa yang juga punya keinginan mantan suaminya seperti itu juga.
"bapaknya anak-anak juga pasti sudah mendengar, semoga bisa menjadi satu hawa yang menyenangkan di tengah pintu yang baik, di tengah keadaan yang sudah terlalu lama panas, semoga bisa menjadi jalan keluar terbaik untuk anak-anak. Biar bagaimanapun sampai kapanpun kita berdua orang tua mereka," tutupnya.
(Dnd)