Image Source : Cumicumi
Laura Meizani diketahui telah bertemu kembali dengan sang ibunda, Nikita Mirzani dan adik-adiknya. Meski diketahui Laura dan Nikita sudah berbaikan usai bersiteru panjang, namun hingga kini kabarnya remaja 17 tahun itu belum pulang ke rumahnya.
Berdasarkan penuturan kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid, Laura masih akan 'belajar' di sebuah yayasan eksklusif yang berlokasi di Jawa Barat. Keputusan Nikita tersebut, menurut Fahmi, sebagai bentuk perlindungan hukum untuk sang putri lantaran Laura masih menjadi korban dalam kasus asusila yang menyeret Vadel Badjideh.
"Kami harus menjaga dan melindungi Laura agar tidak ada hal buruk yang terjadi padanya selama proses hukum ini," ungkap Fahmi Bachmid saat ditemui pada Senin (17/2/2025).
Menurut Fahmi, alasan ini merujuk pada Undang-Undang Perlindungan Anak yang mengatur tentang penempatan korban anak di bawah umur yang terlibat dalam proses hukum.
"Alasan itu yang membuat kami menaruh dia di tempat istimewa tersebut. Seperti sudah saya bilang, tempat ini berbeda dengan Rumah Aman sebelumnya," jelas Fahmi.
Di sisi lain, Fahmi Bachmid mengungkapkan bahwa Nikita Mirzani lebih percaya menitipkan putrinya di tempat tersebut. Selain di kelilingi orang-orang dengan vibes positif, Laura juga menikmati waktunya di sana. (ND)