Image Source : DetikNews
Kini sopir berinisial C (36) yang merupakan warga Boyolali itu diamankan di Polres Pemalang dan masih dalam pemeriksaan penyidik Lalu Lintas Polres Pemalang.
"Sementara sopir dan kernet kita ambil keterangan," kata Artanto.
Jurnalis TVOne Felicia menjadi salah satu korban selamat dari kecelakaan timnya di KM 315 Tol Jakarta-Pemalang, Jawa Tengah, Kamis (31/10/2024) pagi ini. Dia pun menceritakan momen sesaat sebelum peristiwa itu terjadi.
"Sebelumnya kami sempat mampir untuk sholat subuh di rest area, kemudian kami melanjutkan perjalanan," tutur Felicia dalam siaran pers yang diterima wartawan.
"Ketika di perjalanan, kaca depan mobil agak kotor dan harus dibersihkan manual. Kami akhirnya berhenti di bahu jalan. Saat itu itu tiba-tiba kami ditabrak dari belakang," sambungnya.
Awak media TVOne yang terlibat kecelakaan tersebut merupakan tim produksi program investigasi Fakta yang sedang dalam perjalanan untuk meliput ke Gresik.
(Dnd)