Merasa geram dengan berbagai nyinyiran yang diduga dilakukan Dewi Persik di berbagai media terhadap dirinya, Indah Sari pun langsung mengandeng pengacara. Rupanya Indah Sari sangat tergelitik alias terusik dengan nyinyiran Dewi Persik. Rencananya kemarin, Indah Sari hendak menggelar konfrensi pers terkait praharanya tersebut, namun disepakati untuk ditunda hari ini atau nanti malam. Dalam konfrensi pers tersebut, pihak Indah Sari akan mengultimatum Dewi Persik akan disomasi jika tidak segera meminta maaf.
Sebelumnya, Dewi Persik diduga menyindir Indah Sari melalui akun sosial medianya saat tengah bersama teman temannya termasuk Barbie Kumalasari. Namun, di tengah perseteruan dengan Indah Sari, Depe justeru tampak getol mengunggah foto tengah bersama dengan pilot Rully dan juga ibunda Rully. Lantas, benarkah Depe dan Rully kembali merajut asmara lagi alias terlibat CLBK dan akan menikah tahun ini? Seperti apa pula tanggapan Indah Sari, dan juga mantannya?
DILARANG MENGGUNAKAN KONTEN CUMICUMI.COM TANPA IZIN